Beranda
Aplikasi
News
Tutorial
Cara Install Mendeley di Semua Microsoft Word dan Web Importer
Aan Trias Aan Trias
Maret 28, 2023

Cara Install Mendeley di Semua Microsoft Word dan Web Importer

Cara Install Mendeley di Semua Microsoft Word dan Web Importer


Cara Install Mendeley dan Web Importer - Cara install mendeley ini adalah langkah selanjutnya dari artikel yang membahas tentang cara membuat akun mendeley, jika belum silahkan baca terlebih dahulu caranya agar lebih paham mengikuti cara install mendeley d microsoft. Khawatirnya nanti kebingungan saat mempraktekan cara memasang mendeley ini.

Ketika aplikasi mendeley ini sudah terinstall di microsoft word maka akan telihat di menu bagian atas saat membuka microsoft word. Nantinya akan muncul beberapa menu yang terlihat yang dapat anda gunakan salah satunya dapat membuat daftar pustaka dengan mudah.

Sebelum menggunakan mendeley di microsoft word anda terlebih dahulu harus menghubungkan mendeley dengan microsoft word. Adapun cara install mendeley di semua microsoft word, sebagai berikut:

Cara Install Mendeley di Semua Microsoft Word

1. Buka mendeley, maka akan muncul tampilannya mendeleynya.

2. Hubungkan mendeley ke word, untuk menghubungkan mendeley pilih menu "Tools" yang diatas, kemudian pilih "Install MS Word Plugin". Sebelumnya jika sedang membuka MS Word maka tutup terlebih dahulu. Baru kemudian buka Mendeley dan hubungkan ke MS Word. Selesai.

cara_install_mendeley_disemua_microsoft_word


Sekarang anda sudah memasang mendeley di microsoft word, silahkan anda bisa mengeceknya dengan membuka microsoft word anda.

Jika di ms. word tidak ada atau mengalami error ketika buka jangan menyerah dulu, bisa diatasi dengan mudah. Kalem santai kuasai. Gunakan cara ini ketika error, jika tidak mendapati apapun, maka normal bisa digunakan. Adapun cara mengatasi tidak bisa instal mendeley di ms. word atau mengalami error lainnya.

Cara Mengatasi Mendeley Tidak Bisa di Instal atau Error

1. Kalau mendeley sudah terinstal, kemudian silahkan buka Ms. Word, lalu pilihlah menu "File

Options"

2. Pada kotak Word Option, kemudian pilih Add- Ins

3. Di bagian dasar, pada opsi Manage, pilih Word Add- ins, kemudian klik Go...

4. Pada tab Templates, klik Add...

5. Selanjutnya silahkan pergi ke folder C: Program Files (x86) Mendeley Desktop word Plugin

6. Lalu pilih file "Mendeley- x. xx. x. dotm"( tulisan berupa xx itu adalah tipe pluginnya), kemudian klik Open.

7. Setelah itu klik OK.

Jika sudah melakukan cara diatas kemudian silahkan anda coba cek terlebih dahulu, di menu References apakah menu Mendeley Cite- O- Matic telah ada.

Anda juga bisa menginstall mendeley di web browser laptop atau komputer anda. Caranya mudah seperti menginstal mendeley di microsoft bedanya ini di browser. Langsung saja kalau ingin mengisntal mendeley di browser anda, berikut caranya:

Cara Install Mendeley di Browser atau Web Importer

1. Aplikasi mendeley buka terlebih dahulu, kemudian cari menu "Tools" yang berda diatas mendeley.

2. Setalh itu muncul beberapa pilihan, kemudian pilih "Install Web importer"

cara_install_mendeley_disemua_microsoft_word_dan_web_importer

3. Kemudian akan muncul pilihan browser yang nantinya anda gunakan, misal pilih browser "Firefox" lalu "OK"

4. Jika bagian langkah ke 3 tidak muncul, maka browser anda sebelumnya sudah terseting default, entah anda sebelumnya menggunakan firefox atau chrome dan lainnya.

5. Anda dapat Install langsung lewat link mendeley, dengan klik mengunjungi linknya maka anda akan dibawa ke web yang disitu terdapat pilihan browser. Selanjutnya anda bisa memilih browser yang anda gunakan(firefox, chrome, dan IE, Safari dan lainnya.) Langsung bisa klik linknya dibawah ini.

Linknya: > https://www.mendeley.com/reference-management/web-importer

6. Selanjutnya pilih "Download browser extension" ini untuk firefox. Buat pengguna Chrome pilih "Get Web Importer for Chrome". 

download_web_importer_mendeley

7. Pengguna Chrome akan dibawa ke halaman khusus, kemudian langsung saja anda pilih "tambahkan ke Chrome". Tunggu sampai selesai.

download_Chrome_web_importer_mendeley


8. Bagi pengguna Firefox anda bisa scroll ke bawah terlebih dahulu nanti akan menemukan pilihan "Download browser exstension" kemudian pilih. Setelah itu akan download lalu tunggu sampai selesai.

9. Nanti akan muncul notifikasi lalu pilih "Add" kemudian pilih "OK" dan selesai.

Kini anda bisa menggunakan web importer di browser. Untuk mengeceknya anda bisa melihat bagian pojok kanan browser anda.

Demikian pembahasan mengenai cara install mendeley di microsoft word dan web importer, semoga cara yang anda lakukan berhasil. Semoga cara instal mendeley ini bermanfaat bagi anda. Terimakasih.


Kesimpulan

Cara instal mendeley di semua microsoft word dengan cara buka mendeley terlebih dahulu, lalu hubungkan mendeley dengan ms. word lalu pilih menu "tools" yang terdapat di atas kemudian pilih "instal ms word plugin" selesai. Anda dapat instal mendeley di web caranya sama anda bisa pilih menu "tools" kemudian pilih "install web importer" atau anda bisa mengunjungi link mendeley.

Penulis blog

Aan Trias
Aan Trias
"Tetaplah bernafas"

Tidak ada komentar

Komentar dengan sopan, baik dan benar. Terimakasih.